Soalan Teka-i

Setelah membaca cerita, kemarin, dia minta ditanya-tanya. Kadangkala, dia memang suka saya tes, masih ingat gak?

Me: Siapalagi nama Bapaknya Nabi Ibrohim Nak?

H: Azar Umi...

Me: Kalau pekerjaannya apa?

H: Menjual Patung.

Setelah itu, kita mulai main teka-i.

Me: Nabi siapa yang punya kerajaan yang besar. Trus, dia menguasai jin. Trus ada permadaninya bisa jalan dengan angin. Trus mengerti bahasa hewan?

H: Nabi Sulaiman lah.

Me: Hafshoh lagi coba?

H: Nabi siapa yang di kebun kurma, trus ketemu onta yang sedih. Trus datang pemiliknya. Trus Nabi bilang; Jangan kasi lapar ontamu.

Me: Nabi siapa di?

H: Dari "Mu" Umi namanya.

Me: Musa?

H: hehehe bukan...

Me: Siapa pale?

H: Nabi Muhammad.

Kisahnya dirangkum oleh Hafshoh dengan sangat ringkas. Kisah aslinya saya ringkas seperti ini:

> > > Onta Yang Menangis

Pada suatu hari, Rosululloh masuk ke kebun korma. Disitu ada onta yang merintih dan menangis.

Rosululloh  mengusap onta itu. Onta itu diam.

Rosulullah menanyakan siapa pemiliknya. Lalu Sahabat Anshor datang. "Milikku wahai Rosululloh." Ucapnya.

Beliau bersabda:"Apakah kamu tidak takut kepada Alloh, atas hewan yang Alloh kuasakan padamu? Sesungguhnya onta ini mengadu kepadaku, bahwa engkau telah membuat lapar dan kelelahan."

Pelajaran: Sayangilah hewan. Jangan didholimi. Karena hewan juga makhluk Alloh yang merasakan sakit dan lelah.

Hiks...

Sumber:

Kisahnya saya rangkum dari buku: Kisah-kisah Pilihan untuk Anak Muslim Seri 4. Tebitan At-Tuqa Yogyakarta. 2015

#TantanganLevel10
#GrabYourImagination
#Day2
#IIP
#BundaSayang

0 Comments